KARANGANYAR – Persika Karanganyar redam Pekanbaru FC 2-1 pada lanjutan babak 8 besar Liga 4 Nasional di Stadion Sriwedari Solo Kamis (22/5/2025) siang. Berhasil mendominasi pertandingan namun semua serangan Persika berhasil digagalkan pertahanan Pekanbaru FC dibawah asuhan Coach Amrizal.
Hampir frustasi dibabak pertama karena semua serangan bisa digagalkan Pekanbaru, dibabak kedua permainan menyerang Persika justru bisa dimanfaatkan para pemain Pekanbaru untuk melakukan serangan balik cepat. Persika Karanganyar tertinggal gol Pekanbaru FC pada menit 63 yang diciptakan Ali Muhammad Ichsan.
Tertinggal 1-0, Persika Karanganyar menekan Pekanbaru. Baru pada menit ke 69 Persika Karanganyar berhasil menyamakan kedudukan menjadi 1-1 melalui Khoirul Anam. Persika Karangnyar akhirnya come back melalui gol fantastis dari jarak jauh di menit 81 yang dilesakkan Rizky Sena. Kedudukan 2-1 untuk kemenangan Persika tetap bertahan hingga babak kedua berakhir.
Pelatih Persika Slamet Riyadi mengatakan, kemenangan yang diraih merupakan hasil kerja keras para pemain di lapangan dan bermain dengan cuaca yang cukup panas.
Menurut Slamet, pada babak pertama anak asuhnya sempat kewalahan dan kesulitan menembus pertahanan Pekanbaru FC. “Kemenangan merupakan hasil perjuangan dan kerja keras pemain. Anak-anak bermain tanpa kenal lelah. Alhamdulillah kita menang,”kata dia. (ANH_MEDIAPERSIKA)